LightTrac adalah sebuah app untuk IOS (iPhone, iPod Touch, iPad) serta Android yang memang diperuntukkan bagi fotografer outdoor untuk merencanakan dan mengetahui kondisi pencahayaan disuatu tempat pada suatu waktu. Dengan LightTrac kita bisa mengetahui beberapa hal:
- Mencari sudut dan elevasi matahari disuatu tempat pada waktu tertentu, sehingga kita tahu mana area bayangan dan mana area yang terkena sinar matahari persis ditempat tersebut pada jam tertentu.
- Mencari sudut dan elevasi bulan seperti halnya poin pertama
- Memberi tahu jam matahari terbit (sunset) dan matahari terbenam (sunset)
- Mengetahui kapan sinar matahari mulai semburat saat pagi maupun sore (twilight setelah sunset dan sebelum sunrise)
- Mengetahui panjang bayangan dari suatu obyek berdasarkan waktu dan tinggi obyek
- Mengetahui fase bulan di suatu tempat pada waktu tertentu
Bagaimana contoh penggunaannya?
Misalkan anda ingin hunting foto atau ingin melakukan sesi pemotretan dengan model di Candi Borobudur (sebagai contoh lokasi) pada tanggal 5 Agustus 2012, anda tinggal membuka LightTrac di tablet maupun smartphone anda, memasukkan tanggal dan app ini akan memberi gambar seperti diatas.
Gambar diatas menunjukkan posisi matahari saat jam 15.10 pada tanggal 5 Agustus 2012 tepat di Candi Borobudur. Garis merah menunjukkan arah sinar matahari relatif terhadap Candi saat itu (jam 15.10) sementara garus kuning dan biru masing-masing menunjukkan arah saat sunset dan sunrise. Dengan app ini praktis kita bisa memilih disisi sebelah mana candi untuk mendapatkan kondisi cahaya yang diinginkan: apakah kita memotret diarea bayangan candi (sisi barat) atau saat kita memilih memotret saat sunset kita bisa tahu tepatnya jam berapa sunset terjadi
Anda bisa mendonload LightTrac untuk Android disini, sementara untuk IOS disini. Oke, selamat merencanakan hunting foto anda berikutnya.